Perbedaan Kain Waterproof dan Water Repellent di Jaket
Kalian pasti bingung kan dengan perbedaan jaket waterproof dengan water repellent? Walaupun sama-sama menolak air tetapi jaket tersebut memiliki ketahanan menolak air yang berbeda loh. Banyak masyarakat yang tidak mengerti perbedaan dari kedua bahan tersebut. Fungsi dari menggunakan jaket waterproof maupun jaket water repellent adalah agar terhindar dari air saat digunakan. Jika kalian sedang mencari jaket dengan jenis tersebut, pahami dulu perbedaannya ya. Yuk lihat perbedaannya agar tidak salah dalam membeli!
Yuk Kenali Perbedaan Jaket Waterproof dan Water Repellent!
Jaket Waterproof
Seperti dengan namanya, jaket ini memiliki ketahanan terhadap menolak air. Efek waterproof dihasilkan dari proses finishing kain dengan teknik pencampuran bahan kimia. Kain katun, kain rayon, ataupun kain polyester akan dilapisi dengan bahan kedap air seperti polivinil klorida (PVC), poliuretan (PU), silikon, atau lilin. Lapisan tersebut yang akan membuat kain menjadi anti air. Pori-pori kain juga benar-benar terisi dan ruang udara akan sangat kurang. Sehingga jika dipakai jaket ini akan terasa panas.
Jaket Water Repellent
Sebenarnya jika dibandingkan dengan jaket waterproof, jaket water repellent memiliki kelebihan berupa tidak terlalu panas jika digunakan. Ini karena lapisan yang melapisi kain water repellent tidak menutup hingga pori-pori kain. Proses membuat kain water repellent dihasilkan dengan cara penyemprotan bahan kimia pada permukaan kain. Walaupun water repellent memiliki sifat anti air, tetapi kelebihan tersebut dapat memudar seiring dengan pemakaian.
Perbedaan Waterproof dan Water Repellent
Perbedaannya ada pada tingkat ketahanan dan kenyamanan saat digunakan. Jaket dengan bahan waterproof memiliki sifat tahan air yang sangat optimal serta tidak mudah hilang bahan kimianya. Sedangkan jaket dengan bahan water repellent memiliki sifat tahan air dengan tingkat medium, serta dapat merembes dan menghilang sewaktu-waktu.
Perbedaan ini dikarenakan pengaplikasian bahan kimianya. Jika waterproof benar-benar dilapisi oleh bahan anti air. Berbeda dengan water repellent yang hanya disemprotkan pada permukaan kain saja.
Jika dilihat dari segi kenyamanannya, jaket water repellent cenderung lebih nyaman jika digunakan. Dengan istilah tidak panas dan gerah karena bahan kimia untuk anti airnya tidak menutupi pori-pori yang terdapat pada kainnya. Kalian bisa membayangkan saat memakai jas hujan bukan? Kira-kira seperti itulah rasanya jika memakai jaket yang benar-benar waterproof.
Baca artikel lainnya tentang Tren Jaket Varsity, Kenali Model Jaket yang Populer!
Gimana? Sudah dapat dipahami bukan? Semoga informasi dari Vido Garment ini dapat bermanfaat ya! Untuk kalian yang tertarik membuat seragam, kemeja, atau jaket serahkan saja pada Vido Garment Konveksi Terbaik di Surabaya. Kalian dapat menciptakan kemeja dengan berbagai macam desain, bisa fitting size, dan dapat dipesan melalui online. Tunggu apalagi, yuk kunjungi website vido garment dan Hubungi Kami sekarang juga!
Write a Comment